Pemkab Sigi Buka Konektivitas Infrastruktur Jalan Tingkatkan Potensi Pariwisata Matantimali

Pemkab Sigi Buka Konektivitas Infrastruktur Jalan Tingkatkan Potensi Pariwisata Matantimali, foto Istimewa 

Pemkab Sigi Buka Konektivitas Infrastruktur Jalan Tingkatkan Potensi Pariwisata Matantimali 

Sigi - Pemkab Sigi terus mengenjot peningkatan jalan untuk mendukung pengembangan destinasi pariwisata prioritas Matantimali Kecamatan Marawola Barat. 

Peningkatan infrastruktur tersebut diyakini memberikan dampak positif pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Kepala dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Sigi Edy Dwi Saputro melalui Kepala Bidang Bina Marga Triyono menyebutkan, pemerintah terus meningkatkan kualitas infrastruktur jalan khususnya di kawasan strategis pariwisata demi memudahkan jangkauan masyarakat menuju spot favorit paralayang terbaik di Sulawesi Tengah bahkan Indonesia.

Potensi pariwisata Matantimali menjadi spot andalan yang menawarkan panorama alam menakjubkan, salah satu aspek yang sangat mendukung pengembangan pariwisata Matantimali yakni peningkatan serta perbaikan infrastruktur seperti jalan dan lainya.

Pemerintah Kabupaten Sigi provinsi Sulawesi Tengah tingkatkan kualitas jalan di Kecamatan Marawola Barat dorong pertumbuhan ekonomi wilayah, foto Istimewa 

Berada di ketinggian kurang lebih 800 mdapl, bukit Matantimali menjadi magnet baru pencinta olahraga paralayang di Sulawesi Tengah, tempat ini sering kali dijadikan pusat event paralayang berskala nasional maupun internasional, maka tak heran jika Matantimali disebut sebagai puncak terindah surganya penikmat paralayang dunia. Tempat ini juga disebut terbaik di Asia bahkan dunia.

Menilik potensi wisata yang menjanjikan, pemerintah Muhammad Irwan Lapata dan Samuel Yansen Pongi memprioritaskan pemantapan kondisi jalan menuju puncak Matantimali oleh PT. Panca Jaya Anugrah melalui APBD tahun 2023 senilai Rp15,2 miliar.

Berdasarkan pantauan tim reportase Minggu kedua bulan November, peningkatan ruas jalan sepanjang 7 kilometer lebih di Kecamatan Marawola Barat itu sedang dalam penanganan mulai dari galian, pembentukan badan jalan hingga penyiapan lapis agregat kelas A.

Reportase Minggu kedua bulan Desember, pekerjaan rampung, tampak badan jalan mulus dengan lapisan aspal AC WC membuat pengguna jalan semakin nyaman saat melintasinya.

Beberan warga sekitar kepada tim reportase menyatakan rasa terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Sigi terutama dinas teknis terkait karena jalan yang dulunya dikeluhkan telah dimantapkan dengan pekerjaan aspal sepanjang 7,7 Kilometer.

" Terima kasih kepada semua pihak terutama Bupati Muhammad Irwan Lapata dan Wakil Bupati Samuel Yansen Pongi, jalan kami sudah bagus " ungkap Mama Caca yang mengaku warga sekitar.

Sebelum diperbaiki, jalan di wilayah kami cukup mendebarkan saat dilintasi, jika tidak hati-hati bisa celaka, namun saat ini semua jalan yang rusak sudah diperbaiki. Pungkasnya.

Hal yang sama juga disampaikan Suryani di lokasi pekerjaan 11/12/2023, dirinya mengaku senang saat jalan yang dikeluhkan sudah di aspal bagus, sekarang melintas di jalan ini nyaman dan memudahkan kami menuju puncak Matantimali.

" Manfaatnya sangat dirasakan warga, semoga tahun depan pembangunan terus berkelanjutan " pintanya.

Melalui peningkatan kualitas jalan di Kecamatan Marawola Barat membuktikan keseriusan pemerintah daerah mendukung kebangkitan ekonomi melalui potensi pariwisata.

Lina Dolla Larope

Tags :

bm
Created by: Redaksi